Senin, 25 Januari 2010

"Gadis Belatung" Mulai Mendapat Perhatian Presiden




Setelah sepekan lebih terbaring lemah di bangsal Rumah Sakit Umum Daerah Mamuju, Sulawesi Barat, akibat serangan belatung-belatung ganas yang bersarang di tubuhnya, Ummi Darmiati mulai mendapat simpati publik. Tidak hanya pejabat serta politisi, anak sekolah turut menyatakan simpati dan menawarkan bantuan kemanusian. Sejumlah warga asing juga menawarkan diri untuk membantu penyembuhan bocah berusia 12 tahun itu.



Ummi Darmiati, bocah yang berjuang melawan rasa sakit akibat serangan belatung-belatung ganas yang bersarah di tubuhnya mulai mendapat perhatian publik. Pejabat, politisi, sampai warga asing telah menawarkan bantuan.


Jumat (22/1), sejumlah anggota Komisi IV bersama Sekretaris Dewan DPRD Sulbar melihat langsung kondisi kesehatan dan tindakan medis terhadap pasien tak mampu ini. Wakil Ketua DPRD Sulbar, Arifin Nurdin, yang prihatin dengan kondisi kesehatan Ummi mendesak Pemerintah Provinsi Sulbar untuk turun tangan membantu Ummi. Dia juga meminta pemerintah merujuk Ummi ke rumah sakit yang layak dan ditangani dokter ahli.

Selain menyerahkan bantuan ala kadarnya, Arifin juga menyatakan akan menggelar rapat koordinasi dengan semua intansi terkait, termasuk Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial untuk menangani Ummi dan pasien miskin lainnya. Hari ini, DPRD Sulbar akan memungut sumbangan sebesar Rp 500 ribu kepada setiap anggotanya untuk membantu penyembuhan Ummi.

Sementara itu, Direktur RSUD Mamuju, dokter Titin Hayanti mengatakan, sejak ditangani dokter dengan fasilitas seadanya, luka Ummi mulai tampak mengering. Hanya saja, belatung masih ditemukan. Titin menambahkan, luka korban yang menahun dan tidak mendapatkan penanganan medis menjadi tempat penyebaran telur lalat hingga menjadi belatung-belatung ganas [baca: Belatung Ganas Terus Dicabuti dari Tubuh Ummi].(BOG)


sumber :http://kesehatan.liputan6.com/berita/201001/260211/.Gadis.Belatung.Mulai.Mendapat.Perhatian.Publik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Informasi Pilihan Identitas:
Google/Blogger : Khusus yang punya Account Blogger.
Lainnya : Jika tidak punya account blogger namun punya alamat Blog atau Website.
Anonim : Jika tidak ingin mempublikasikan profile anda (tidak disarankan).